Pelatihan selama 1 hari yang membahas tuntas cara menguasai seni percakapan melalui telepon secara profesional. Program ini cocok untuk pegawai, staf pusat panggilan, para staf layanan konsumen dan siapa saja yang sering melakukan interaksi bisnis lewat sambungan telepon.

Interaksi melalui telepon memiliki peran penting dalam komunikasi kita sehari-hari baik dalam komunikasi pribadi maupun profesional. Percakapan melalui sambungan telepon tidak memungkinkan Anda mendapatkan keuntungan  komunikasi secara langsung dimana Anda bisa membaca ekspresi lawan bicara ataupun mengamati bahasa tubuh untuk membuat interaksi Anda menjadi lebih efektif. Oleh karena itu, sangatlah penting bagi Anda untuk memperoleh serangkaian keterampilan yang diperlukan untuk berinteraksi melalui sambungan telepon dengan profesional dan menghindari kesalahpahaman ataupun hambatan berinteraksi via telepon.

 

Meningkatnya pelayanan telepon yang diberikan pusat panggilan (call center) perusahaan secara global dan ekspetasi konsumen untuk mendapatkan pelayanan konsumen terbaik baik melalui komunikasi tatap muka ataupun lewat sambungan telepon, menimbulkan munculnya “etika” bertelepon yang ideal. Etika ini harus diikuti dan dikuasai oleh siapa saja yang mengandalkan sambungan telepon sebagai sarana komunikasi dengan pelanggan atau rekan bisnis. Selain itu, dengan semakin meningkatnya popularitas ponsel sebagai alat komunikasi yang tersedia hampir dimana saja dan kapan saja juga membuat keterampilan menangani panggilan secara profesional menjadi lebih penting dari sebelumnya.

 

Dalam pelatihan ini, kami menyediakan berbagai materi yang meliputi beragam aspek dalam interaksi bisnis lewat sambungan telepon. Anda akan mempelajari cara menangani penelepon yang marah atau menuntut, cara membangun hubungan bisnis melalui panggilan telepon, cara mendapatkan informasi dalam percakapan telepon atau memberikan informasi dalam percakapan telepon dan cara menyusun kata-kata Anda untuk mampu mendapatkan hasil akhir yang maksimal. Kursus ini cocok untuk Anda yang sering menangani panggilan telepon bisnis atau panggilan telepon di kantor, staf layanan konsumen atau bagian penjualan dan staf pusat panggilan.

Tidak hanya sekedar materi yang relevan, dalam pelatihan ini, Anda juga akan ditunjukan banyak contoh interaksi bisnis lewat sambungan telepon, studi kasus dan percakapan telepon yang profesional dan yang kurang profesional.

Cara terbaik untuk belajar keterampilan bertelepon adalah belajar melalui contoh dan karena itu, pelatihan ini dilengkapi dengan berbagai contoh dari penanganan panggilan telepon dan juga latihan untuk membantu para partisipan untuk memahami cara menangani berbagai tantangan dan hambatan dalam interaksi via telepon. Dan, dalam kursus ini kami menyediakan contoh penanganan panggilan telepon yang efektif dan profesional juga contoh penanganan panggilan telepon yang kurang efektif dan kurang profesional sehingga Anda mengetahui respon seperti apa saja yang perlu Anda berikan ketika berinteraksi via sambungan telepon dan juga membantu Anda memahami cara menghadapi beragam situasi yang umumnya terjadi dalam interaksi via telepon.

 

Seperti semua program pelatihan di Mind Plus, kursus ini sangat menitikberatkan pada prinsip-prinsip Pembelajaran yang dipercepat (Accelerated Learning) yang mengakomodir transfer pengetahuan antara para pengajar dan para partisipan kursus seefisien mungkin. Tidak hanya itu, kursus ini dilengkapi dengan panduan komprehensif dari para pengajar profesional dan bersertifikat, buku latihan dan latihan yang akan membantu tutor untuk menciptakan kegiatan belajar yang efektif dengan mudah.

Dalam pelatihan yang efektif ini, para partisipan akan mempelajari hal-hal berikut:

Cara Melayani Penelepon

  • Apa yang dibutuhkan si penelepon?
  • Apa yang Anda inginkan dalam panggilan telepon tersebut?
  • Hal-hal apa yang membuat orang tidak menyukai percakapan lewat telepon?

Cara Membangun Hubungan Baik Lewat Sambungan Telepon

  • Cara membangun keterikatan emosi dengan penelepon Anda
  • Cara mengatur nada bicara Anda ketika bertelepon
  • Bagaimana menunjukkan keterampilan dan pemahaman emosi lewat panggilan telepon

Cara Mendapatkan Informasi dalam Bertelepon

  • Cara mengajukan pertanyaan efektif yang mampu membuat Anda memperoleh informasi maksimal dalam bertelepon
  • Cara menurunkan resiko kesalahpahaman dalam bertelepon
  • Cara mengajukan pertanyaan yang memungkinkan Anda menggali informasi lebih dalam melalui percakapan telepon

Cara Memberikan Informasi dalam Bertelepon

  • Cara memberikan data atau panduan sehingga pelanggan dapat mengikuti alur informasi tersebut dengan mudah dan mampu memahami informasi yang Anda sampaikan
  • Tindakan apa saja yang tidak boleh dilakukan ketika sedang memberikan informasi via telepon

Cara Melakukan Panggilan Telepon

  • Apa saja situasi umum yang perlu Anda tangani ketika sedang bertelepon?
  • Cara memulai percakapan via telepon
  • Cara menjawab panggilan telepon dengan profesional
  • Cara mengakhiri panggilan telepon
  • Cara menangguhkan panggilan telepon
  • Cara mentransfer panggilan telepon
  • Cara mengangkat telepon milik rekan Anda

Cara Mengendalikan Nada dan Perkataan Anda dalam Percakapan Telepon

  • Cara menyusun kalimat Anda dalam percakapan telepon
  • Cara menyiasati kurangnya isyarat tubuh
  • Cara berbicara lewat telepon dengan tempo berbicara yang tepat

Cara Menangani Situasi Umum dalam Bertelepon

  • Bagaimana cara merespon penelepon yang marah, menuntut atau tipe-tipe penelepon lainnya
  • Strategi apa saja yang bisa Anda gunakan ketika menghadapi situasi-situasi sulit dalam bertelepon?

Cara Mendengarkan Dengan Seksama

  • Cara memaksimalkan kekuatan kemampuan mendengarkan secara aktif untuk mencapai tujuan komunikasi lewat sambungan telepon
  • Cara menunjukkan bahwa Anda memahami dan menyimak permintaan penelepon

Partisipan: Siapa saja yang ingin meningkatkan keterampilan bertelepon dan mengetahui cara menangani panggilan telepon dengan profesional
Tidak ada prasyarat khusus
Durasi kursus: 1 Hari